SWARA DELI




Rabu, 14 November 2012

SBY Pilih Amri Tambunan


Gagal menggaet mantan Dirut Bank Sumut, Gus Irawan, Partai Demokrat akhirnya menetapkan Amri Tambunan sebagai calon gubernur (cagub) Sumut. Hanya saja, hingga tadi malam Demokrat masih menggodok nama-nama kandidat cawagub yang akan diduetkan dengan bupati Deliserdang itu.
"Amri sudah putus. Amri untuk nomor satu (cagub, red)," ujar Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Jhony Allen Marbun,tadi malam.
Alasan pilihan jatuh ke Amri, kata Ketua Tim Penjaringan Cagub Sumut DPP Demokrat itu, karena dia kader dan berdasarkan hasil survei tingkat elektabilitasnya sangat bagus. "Beliau juga dua kali menang pemilihan bupati, dengan suara menang besar," imbuhnya.
Jhony mengatakan, penunjukan Amri sebagai cagub ini sudah klir, sudah disetujui Ketua Dewan Pembina Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketum Demokrat, Anas Urbaningrum.
Menariknya, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU) Said Aqil Siradj juga mengirimkan sudah dukungan ke Amri, yang dikirim ke DPP Demokrat. "Beliau (Said Aqil, red) menyatakan dukungan ke Amri dan siap menjadi juru kampanye nanti. Ada surat resminya," cerita Jhony.
Mengenai cawagub, Jhony mengatakan, akan langsung dibahas Rabu (14/11) malam. "Nanti kalau sudah selesai saya pasti hubungi sampeyan," janji Jhony. Hanya saja, dia enggan menyebutkan nama-nama kandidat cawagub. (j)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar